B andung baru saja selesai menggelar event Hijab Market 2019 yang dilaksanakan di Gedung Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Jl Taman Sari No. 73 pada 4 hingga 6 September 2019. Acara tahunan ini disambut baik oleh warga Bandung dengan banyaknya masyarakat yang datang ke venue acara.
Hijab Market merupakan acara rutin yang biasa diadakan setahun dua kali.
Di acara Hijab Market 2019 ini, para wanita akan dimanjakan dengan banyaknya brand-brand yang menjual hijab. Tak hanya hijab untuk dewasa, tetapi juga terdapat hijab-hijab untuk anak-anak yang lucu dan menggemaskan seperti yang dijual di Littlekicha.
Tak hanya menjual produk-produk muslimah saja, acara Hijab Market 2019 juga menghadirkan bintang tamu yang menginspirasi. Nama-nama seperti Ustazah Ninih Muthmainnah, Ghaida Tsurayya, Ustaz Rahmat Baequni, Dhini Aminarti, Chiki Fawzi, Abu Rabbani, dan Dodi Hidayatullah ikut meramaikan acara Hijab Market 2019 ini.
Show Director Hijab Market 2019, Mega Asri Dewi Sakti Martanegara mengungkapkan bahwa Hijab Fest 2019 diadakan untuk mempertemukan pihak penjual dan pembeli. Hal ini juga diharapkan sebagai media untuk menjalin silaturahmi yang semakin baik untuk keduanya.
Tak hanya terdapat tenant hijab saja, di sana juga para pengunjungnya dimanjakan oleh tenant-tenant kuliner yang sangat variatif.
Untuk Hijab Market 2019, Mega mengakui bahwa terdapat 120 tenant fashion yang ikut andil meramaikan acara ini. Ia juga mengungkapkan bahwa tiap tenantnya memiliki ciri khas produk masing-masing dengan gaya yang berbeda-beda.