Reloas Victory, Brand Tas Lokal Milik Pasutri Untuk Wanita Kekinian

tas wanita murah

Berlatar belakang keresahannya melihat banyak anak muda yang spend uang lebih untuk membeli tas-tas branded dari luar negeri mendorong pasangan suami istri Agus Widodo dan Revi Rosiana untuk membangun brand tas lokal berkualitas berlabel Reloas Victory (RV).

Pada tahun 2016, RV diluncurkan dengan menghadirkan tas berkualitas tetapi dibanderol dengan harga terjangkau.

Revi mengungkapkan bahwa dalam menghadirkan produk-produknya ia selalu mengutamakan kebutuhan konsumennya. Maka dari itu desain tas yang ditawarkan juga kerap mengikuti tren kekinian yang memang tengah ramai dipasaran.

Revi sendiri memang memegang kendali urusan desain, pasalnya ia terus mengamati tren pasar dan melakukan banyak modifikasi pada produk-produk terbarunya. Revi menambahkan bahwa dalam sebulan RV bisa meluncurkan dua hingga empat model baru.

Sementara sang suami Agus yang lebih fokus di marketing mengungkapkan bahwa dirinya sangat memanfaatkan channel online sebagai media penjualannya. Agus menambahkan bahwa target pasarnya memang cenderung terbiasa berbelanja secara online ketimbang offline.

tas lokal kekinian
instagram.com/reloastory

 

Selain itu, channel online juga dianggap mempermudah RV untuk memperluas segmen pasarnya. Pasalnya, di channel online, RV bisa menjangkau siapapun tanpa terkecuali. RV juga menggandeng ratusan reseller yang tersebar di seluruh Indonesia. Meski demikian, RV juga memiliki outlet yang berlokasi di Jakarta dan Bogor.

Dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau yaitu dikisaran harga Rp 35 ribu hingga Rp 199 ribu, RV kini sudah sukses menjual sekitar 10 ribu pcs perbulannya. Akun instagramnya sendiri kini sudah berhasil mencapai angka followers di atas 1 juta.

Untuk kamu yang penasaran dan tertarik dengan koleksi-koleksi tas keren dari Reloas Victory, kamu bisa mengunjungi Instagram @reloastory atau langsung ke website resminya di www.reloastory.com.