P erkembangan teknologi yang semakin hari semakin berkembang membuat banyak orang memanfaatkannya dengan terjun ke dunia bisnis. Perkembangan teknologi sedikit banyaknya memang memberikan pengaruh besar terhadap kesuksesan dalam berbisnis. Hal inilah yang membuat banyak orang berlomba-lomba terjun ke dunia bisnis.
Bisnis fashion dan kuliner menjadi dua sektor yang paling banyak diminati para pengusaha muda.
Namun, dalam menjalankan bisnis diperlukan tahap-tahap yang tepat agar bisnis tersebut bisa berjalan sukses. Riana Bismarak, pemilik marketplace belowcepek.com sekaligus pemilik brand fashion lokal dengan merek REE membagikan pengalamannya dalam merintis kedua bisnis yang ia jalankan.

Diakui Riana bahwa merintis bisnis terutama membangun brand lokal merupakan sesuatu yang sangat sulit. Dulu memang penggunaan brand lokal dianggap sesuatu yang tidak branded, tetapi saat ini jamannya sudah berubah. Dengan semakin berkembangnya kreatifitas dan inovasi dari para pengusaha brand lokal, para konsumen pun mulai tertarik dan bangga untuk menggunakan brand lokal.
Dalam memulai bisnisnya saat membangun REE, Riana mengakui bahwa dirinya tidak pede dengan karyanya saat itu. Meski demikian, ia tetap mencoba peruntungannya dengan terus memperkenalkan karyanya saat itu. Meski bisnis dunia fashion saat itu sedang ketat-ketatnya, namun Riana meyakini bahwa ia memiliki peluang meraih kesuksesan.

Selera pasar yang sulit ditebak menjadi kendala tersendiri bagi Riana dalam membangun brandnya. Namun, membangun brand dengan karakter yang khas dan juga kuat merupakan modal terpenting dalam berbisnis.
Hal tersebut akan menjadi identitas diri dari brand kita yang akan terus diingat oleh para konusmen.
Riana menyarankan bagi para milenial yang berniat untuk terjun ke bisnis fashion, mereka harus mengutamakan branding.
Meski dalam melakukan branding Riana mengakui memerlukan modal yang tidak sedikit tetapi hal tersebut akan memberikan dampak yang panjang bagi usahanya kelak. Ia melihat para pengusaha baru saat ini lebih berorientasi pada target yang mana ingin produknya laku dengan cepat dengan menjual produk dengan harga yang rendah.
Dalam perjalan karirnya di dunia bisnis, Riana pernah mendapatkan penghargaan Wanita Wirausaha Femina pada tahun 2014. Selain itu, pemilik brand REE ini juga pernah membuka both di ajang Jakarta Fashion Week 2014 dengan brandnya REE.